Dunia

Kura – kura berambut hijau yang mampu bernafas lewat alat kelamin ini terancam punah

Kura – kura yang dikenal dengan nama Mary River Turtle ini memiliki penampilan yang unik, selain memiliki rambut yang berwarna hijau, kura – kura ini juga mampu bernafas melalui alat kelaminnya. Rambut berwarna hijau tersebut adalah kumpulan alga yang tumbuh di tubuh sang hewan.

Dilansir dari theguardian.com, memiliki panjang rata – rata 40 cm, dan hanya ditemukan di sungai Mary di Queensland, Australia, kura – kura ini masuk kedalam daftar spesies reptil paling rentan yang disusun oleh Zoological Society of London (ZSL).

Organ mirip insang yang berada di kloaka – lubang yang digunakan oleh reptil untuk membuang kotoran dan berkembang biak, membuat kura – kura ini mampu bertahan menyelam di dalam air hingga tiga hari. Pada era 1960an dan 1970an para kolektor hewan menangkapi kura – kura ini di sarangnya, kura – kura ini cukup populer sebagi hewan peliharaan.

Kura – kura ini berada di peringkat ke 30 pada daftar reptil terancam punah yang disusun oleh ZSL. Pertama disusun pada tahun 2007, daftar yang bernama Evolutionarily Distinct and Globally Endangered (Edge) list for reptiles ini dipublikasi untuk keperluan konservasi. Setiap spesies pada daftar tersebut diberi skor untuk menentukan resiko kepunahan.

Kura – kura berkepala besar Madagaskar berada di peringkat pertama pada daftar tersebut, selain itu kura -kura Madagaskar ini masih diperdagangkan dan menjadi hewan untuk dimakan.

Rikki Gumbs, salah satu koordinator penyusunan daftar tersebut mengatakan bahwa reptil sering kurang diperhatikan dalam usaha konservasi, jika dibandingkan dengan burung dan mamalia. Dengan adanya daftar ini dapat menunjukkan bagaimana uniknya, dan rentannya hewan – hewan jenis ini.

Source
www.theguardian.com
Tags

Related Articles

Close