Gamer Proletar

Bermain video game saat kerja dapat mengurangi stress

studi menunjukkan

Dari berbagai hal yang dapat menyebabkan stress dalam kehidupan, pekerjaan adalah yang paling umum. Sebuah penelitian baru menemukan bahwa memainkan video game pada saat bekerja dapat mengurangi stress tersebut.

Menurut laporan yang dipublikasi oleh Human Factors and Ergonomics Society, Lebih dari separuh orang Amerika mengalami cognitive fatigue atau kelelahan kognitif karena stress, frustasi dan ketegangan dalam bekerja. Dan para individu yang berkerja pada sektor pekerjaan yang berhubungan dengan keselamatan, seperti layanan kesehatan, pengatur lalu lintas udara, memiliki resiko lebih besar terkena dampak cognitive fatigue.

Michael Rupp, seorang mahasiswa doctoral yang mempelajari psikologi kognitif dan faktor manusia di University of Central Florida dan rekannya memutuskan untuk mengavaluasi mengenai apakah bermain video game ketika jam istirahat bekerja adalah jalan yang efektif untuk mengurangi stress.

Para peneliti menggunakan tugas – tugas berbasis komputer sebagai penyebab kelelahan kognitif kepada 66 orang subjek, yang kemudia diberikan waktu istirahat selama lima menit. Dalam masa istirahat tersebut peserta dibagi menjadi peserta yang beristirahat dengan bermain video game, peserta yang melakukan aktifitas relaksasi dan peserta yang beristirahat didalam ruangan tenang tanpa ponsel dan komputer.

Selama eksperimen tersebut, para peneliti mencatat tingkat stress, mood dan kemampuan kognitif peserta. Hasilnya hanya peserta yang bermain video game dilaporkan merasa lebih baik setelah waktu istirahat. Peserta yang hanya duduk diruang isitirahat merasa kurang mengikuti pekerjaan dan menjadi resah, sedangkan peserta yang hanya melakukan aktifitas relaksasi mengalami penurunan rasa kesulitan dalam pekerjaan.

 

 

Source
www.newsweek.com
Tags

Dorganov

Gamer ekonomi lemah

Related Articles

Close