Tekno

Selamat Tinggal Microsoft Paint

setelah 32 tahun menjadi bagian dari Windows

Update sistem operasi Windows 10 berikutnya, akan menghadirkan beberapa fitur baru. Tetapi salah satu fitur yang telah lama menjadi bagian Windows akan dihilangkan.

Pertama dirilis pada tahun 1985 bersamaan dengan versi pertama Windows 1.0, Paint telah menjadi salah satu dari aplikasi graphic editors prtama yang digunakan  dan menjadi bagian utama dari Windows.

Pada update Windows 10 bulan April, Microsoft memperkenalkan Paint 3D, yang memiliki kemampuan membuat gambar 3 Dimensi juga memiliki fitur – fitur Microsoft Paint yang lama. Tetapi Paint 3D bukan update untuk Paint dan tidak bekerja seperti Paint yang asli.

Selain Paint, Microsoft mengumumkan akan menghilangkan Outlook Express email client, Reader app dan Reading list.Paint masuk kedalam daftar aplikasi yang tidak dikembangkan lagi, dan akan dihilangkan dari versi Windows di masa depan.

Paint memang bukan aplikasi yang sempurna, dan terbatas pada format file bitmap (BMP) dan PCS  hingga tahun 1998, tetapi Paint terbukti membantu para pengguna untuk tugas – tugas sederhana dan Paint selalu ada, ditiap versi Windows jika dibutuhkan.

 

 

Source
www.theguardian.com
Tags

Related Articles

Close